Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

MWCNU Karanganyar Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir

waktu baca 2 menit
Taufikul Lutfi Rois
Sabtu, 7 Jan 2023 05:51
0
572

Karanganyar, NU Online Demak

Pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Karanganyar Demak beserta Banom-Banomnya menyalurkan bantuan kepada korban terdampak banjir yang ada di wilayah Kecamatan Karanganyar, Kamis (5/1/2023).

 

Rois Syuriyah MWC NU Karanganyar, KH. Mudatsir menuturkan pendistribusian bantuan diberikan kepada masyarakat sebagai aksi sosial dan nyata sekaligus kepedulian NU terhadap para korban banjir.

“Banjir merupakan takdir Allah Swt. sudah menjadi kewajiban kita sebagai makhluk sosial untuk saling tolong menolong antar sesama,” ujar beliau.

Kyai Mudatsir yang baru saja terpilih sebagai Rois Syuriyah mengatakan, agar para korban bersabar karena sejatinya banjir bagian dari ujian Allah Swt. pada hamba-Nya untuk menaikkan derajat para hamba-Nya.

Diinformasikan banjir melanda wilayah Kecamatan Karanganyar sejak akhir Desember tahun lalu. Beberapa desa seperti Ketanjung, Ngemplik Wetan dan Wonorejo terdampak banjir paling parah. Sebanyak 2000 nasi box diberikan kepada sejumlah warga terdampak.

Sementara itu, Kepala Desa Ketanjung, Siti Setiawati menuturkan ketinggian banjir di Desa Ketanjung bervariasi antara 30 – 50 cm, sehingga masyarakat tentunya terkendala aktifitasnya apalagi juga berpotensi gagal panen pula.

“Banjir merendam perkampungan di 3 RW dan 13 RT di Desa Ketanjung, Ketinggian banjir yang paling parah berada di RW 1,” tuturnya.

Lebih lanjut ia menyampaikan, banjir merendam sekitar 110 hektar lahan padi siap panen. Sehingga mengakibatkan petani mengalami kerugian mencapai 3,5 milyar.

“Selaku Kepala Desa saya hanya bisa memberikan support dan semangat pada warga atas musibah yang menimpa, semoga Allah Swt. menggantinya dengan yang lebih baik amin,” harapnya.

Kontributor: Taufikul Lutfi Rois

Editor: Choerul Rozak

Avatar photo

Taufikul Lutfi Rois

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x