Demak, NU Online Demak
Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Demak gelar Safari Home dan Selapanan Ke-3 yang di ikuti pengurus PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Demak bertempat di rumah rekanita Eka Desa Turirejo, Ahad (15/01/2023).
Safari Home dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui problem yang terjadi dalam organsasi serta untuk membahas program-program selama kedepan yang sudah diprogramkan PAC IPNU-IPPNU Demak.
Sama seperti kegiatan rapat pada umumnya, Safari Home dilaksanakan disalah satu rumah anggota secara bergantian. Perbedaannya Safari Home lebih bernuansa non-formal. Harapanya anggota dapat menyampaikan keluh kesah selama di IPNU-IPPNU secara leluasa.
“Safari Home ini bertujuan untuk menjalin komunikasi menekankan pada kembalinya semangat dari anggota untuk terus belajar, berjuang, dan bertaqwa, terutama di IPNU -IPPNU Kecamatan Demak” kata David Ahmad Wibowo Ketua PAC IPNU Demak.
Lebih lanjut David mengatakan, Seperti yang kita tau bersama setiap kegiatan yang hadir pasti orang itu-itu saja, untuk itu mari kita cari solusi bagaimana semua anggota bisa aktif dan berkontribusi untuk NU serta masyarakat.
Senada Ketua PAC IPPNU Demak Khoirotul Maghfiroh menyampaikan, Terimakasih untuk rekan rekanita yang selama ini sudah berkomitmen dalam berorganisasi di IPNU -IPPNU, di tengah-tengah kesibukan kalian semuaya tentu kemajuan organisasi yang kita cintai ini.
“Moment Safari Home kali ini mari kita manfaatkan untuk mempererat tali silaturrahim serta menggali segala problem yang dihadapi anggota dalam menjalankan organisasi IPNU IPPNU,” tutur Khoir.
Khoir mengungkapkan, apapun yang terjadi mari kita tetap menjadi tim yang solid bergandengan tangan untuk mensyiarkan Ahlussunnah Waljama’ah di tengah-tengah masyarakat. Jangan sampai ikut kendor melihat teman-teman yang tidak aktif, justru kita harus menyemangati teman-teman kita yang saat ini tidak aktif.
Lebih lanjut Khoir mengatakan, ada 3 agenda terdekat PAC IPNU-IPPNU Demak yaitu Ziarah, Isra’Mi’raj serta harlah. Mari kita sama-sama sukseskan acara kita,” pungkasnya.
Kontributor: Ika Fitriani
Editor: Choerul Rozak