Wedung-NU Online Demak
Nahdlatul Ulama ranting Wedung menghelat kegiatan rutinan Lailatul Ijtima di Masjid Besar al Falah Wedung pada malam Jum’at (1/6/2023).
Kegiatan yang dihelat bertepatan dengan hari lahir Pancasila tersebut dihadiri Ketua PCNU Demak, PC Muslimat NU Demak, MWC NU Wedung, Ranting NU Wedung, Ansor dan Fatayat Wedung, Pemerintah Desa Wedung dan Masyarakat setempat.
Dalam sambutan, Ketua Ranting NU Wedung Saeroni, M.Pd.I mengucapkan terima kasih kepada warga nahdliyyin dan nahdliyyat yang kerso rawuh di Lailatul Ijtima Ranting NU Wedung.
Pihaknya menambahkan, bahwa cita-cita Pengurus Ranting NU Wedung salah satunya adalah menghelat kegiatan rutinan Lailatul Ijtima yang bisa istiqomah dihadiri seluruh Banom NU Wedung.
Sementara, Kepala Desa Wedung yang juga Pengurus Ranting Ansor Wedung, Magmun Mighfar berharap bahwa Nahdlatul Ulama di tingkat ranting bisa menjaga sinergitas dengan pemerintah desa dalam membangun Desa Wedung yang lebih baik.
“Semoga sinergitas terus terjaga dalam rangka memajukan Wedung, baik dalam pembangunan ekonomi, sosial, dan budaya,” ujarnya.
Kegiatan Lailatul Ijtima tersebut diisi juga dengan seremoni pelantikan Pengurus Ranting Muslimat NU Wedung periode 2023-2026 dan Pengurus Ranting Fatayat Wedung 2023-2027.
Dipungkasan kegiatan, Ketua PCNU Demak, KH. Muhammad Aminuddin berpesan kepada Pengurus Ranting Muslimat NU dan Fatayat Wedung yang baru dilantik untuk tetap bisa mengawal dan menjaga ahlussunah wal jamaah annahdliyah, khususnya pada anak-anak masing-masing.
Pengirim : Muhammad Azam Multazam
Editor: Choerul Rozak