Wonosalam- NU Online Demak
Madrasah Aliyah Miftahussalam melaksanakan Penilaian Akhir Tahun (PAT) tahun ajaran 2022/2023 yang berlangsung pada 29 Mei sampai dengan 9 Juni 2023.
Ujian dilakukan secara Luring (luar jaringan) dan diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X dan XI yang terbagi dalam 9 ruang ujian. Sebelum pelaksanaan ujian PAT, madrasah menggelar Istighosah dan doa bersama untuk kelancaran dan kemudahan mengerjakan soal.
Kepala madrasah Parsidi menyampaikan, bahwa kegiatan doa bersama dimaksudkan untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan. “Anak-anakku sekalian, selain kalian harus belajar materi mata pelajaran yang diujikan, kita juga perlu berdoa kepada Allah SWT untuk mencari ridlo-Nya dan agar kita lebih mendekatkan diri (bertawakal) kepada-Nya,” tuturnya
“Belajar merupakan ikhtiyar secara lahiriah, dan berdoa adalah bentuk ikhtiar secara batiniah (spiritual). Dan keduanya harus seimbang agar kita menjadi insan yang tidak sombong dan tidak melupakan Kuasa Sang Pencipta,” imbuh pria yang juga menjabat sebagai sekretaris LP. Ma’arif Demak.
Berdasarkan pantauan, semua peserta didik tampak selalu siap mengikuti ujian. Hal itu dikarenakan sebelum ujian dimulai, mereka bersiap dan belajar di depan ruangan masing-masing. Begitupun waktu ujian berlangsung sesuai yang telah dijadwalkan.
Pengirim : Rofik
Editor: Choerul Rozak