Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

Joko Pramono Dan Isma Ana Nahkhodai IPNU-IPPNU Ranting Brakas Kecamatan Dempet

waktu baca 2 menit
Ainun Naim
Rabu, 2 Agu 2023 12:43
0
946

Dempet-NU Online Demak

Pimpinan Ranting IPNU-IPPNU Desa Brakas Kecamatan Dempet melaksanakan Rapat Anggota & Konferensi Ranting pada Selasa (1/08/2023), Adapun tempat kegiatan dipusatkan di rumah rekan Ainun Naim (Pembina PR IPNU-IPPNU Brakas).

Pada momentum kegiatan dua tahunan ini dihadiri oleh beberapa Pengurus PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Dempet. Hadir secara langsung Rekan Moh. Rizal selaku Ketua PAC IPNU Dempet. Beliau berpesan kepada kader-kader di ranting Desa Brakas untuk terus meningkatkan semangat juang dan berkhidmah di jamiyyah IPNU-IPPNU ini.

Acara berlangsung secara khidmat hingga terpilihnya Rekan Joko Pramono sebagai Ketua IPNU dan Rekanita Isma Ana sebagai Ketua IPPNU dengan masa khidmah 2023-2025. Dengan hadirnya nahkoda baru dapat membawa Pimpinan Ranting IPNU-IPPNU Desa Brakas tambah maju dan dapat memberi manfaat untuk masyarakat sekitar.

Joko Pramono (Ketua IPNU Terpilih) dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang sudah memberikan amanah ini dan memohon untuk bersama-sama berjuang mengembangkan IPNU-IPPNU di desa Brakas.

“Terimakasih kepada rekan-rekan yang telah memilih saya dan semoga saya bisa mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya. Mohon juga bantuan dari rekan-rekan untuk ke depan bisa bersama-sama mengembangkan IPNU-IPPNU di desa Brakas,” Ucapnya.

Senada, Ketua IPPNU terpilih Isma Ana juga mengucapkan terimakasih dan memohon untuk bersama-sama melanjutkan perjuangan organisasi dengan khidmah dan penuh semangat.

“Menjadi ketua adalah amanah yang besar, oleh karena itu saya membutuhkan rekanita semua untuk bersama-sama berjuang dan berkhidmah mengembangkan organisasi yang kita cintai ini,” Ucap Rekanita Isma.

Pewarta : Ainun Naim/Cr/redaksi

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x