Demak-NU Online Demak
Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh (KBIHU) Ar Rahmah Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Kabupaten Demak memberangkatkan 19 jama’ah umroh pada Ahad pagi (27/8/2023). Pelepasan jama’ah umroh dilaksanakan di gedung IPHI Kabupaten Demak.
Hadir dalam acara pemberangkatan Wakil Rois Syuriyah PC NU Kabupaten Demak KH. M. Alawy Mas’udi, Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Demak Umi Hanik beserta pengurus PC Muslimat Demak, Ketua KBIHU Ar Rahmah Nur Tamah. Nampak juga Ketua IPHI Kabupaten Demak Wakiyo, perwakilan dari PC Fatayat NU Demak, PAC Muslimat dan Fatayat NU se-Kabupaten Demak dan juga jama’ah umroh serta keluarga yang mendampingi.
Acara diawali dengan pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Demak, penyerahan infaq sebesar 13 juta dari KBIHU Ar Rahmah kepada PC Muslimat NU Kabupaten Demak.
Ketua PC Muslimat, Umi Hanik dalam sambutannya menegaskan Muslimat merupakan salah satu Banom yang selalu mengedepankan kemaslahatan umat dan bukan milik pribadi.
“Muslimat adalah ormas keagamaan yang lahir tercipta dan tumbuh kembang dari umat, oleh umat dan untuk umat. Jadi, kemajuan muslimat merupakan tanggungjawab bersama,” tutur beliau.
Lebih lanjut, Umi Hanik menyampaikan PC Muslimat telah memiliki KBIHU Ar Rahmah yang memberikan pelayanan jama’ah umroh dan haji. Beliau mengatakan jika KBIHU telah maksimal dalam memberikan pelayanan, maka apabila masih terdapat kekurangan dalam pelayanan pihak KBIHU siap dievaluasi demi kebaikan selanjutnya.
Umi Hanik juga mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah membantu, mengawal dan membimbing Muslimat dengan peran masing-masing khususnya terima kasih kepada segenap ketua MWC NU se-Kabupaten Demak.
“Terima kasih atas peran serta para kyai yang telah percaya dengan KBIHU Ar Rahmah dengan menjadi jama’ah umroh. Ini sebagai dukungan untuk kemajuan dalam merealisasikan program Muslimat,” tutur Umi Hanik.
Beliau menambahkan saat ini masih ada beberapa program organisasi yang belum terealisasi dikarenakan minim pendanaan. Maka, salah satu usaha yang dikembangkan PC Muslimat untuk mengatasi masalah pendanaan yaitu dengan cara membesarkan KBIHU Ar Rahmah.
“Dengan melaksanakan umroh melalui KBIHU Ar Rahmah sama dengan memberikan infaq baik fisik maupun non fisik untuk mendukung kemandirian organisasi Muslimat,” jelas beliau.
Diakhir sambutan, Umi Hanik mengucapkan selamat kepada 19 jama’ah umroh dan mendoakan semoga Allah memberikan kesehatan kelancaran serta menjadi umroh maqbulah.
Sementara itu, Wakil Rois Syuriyah KH. M. Alawy Mas’udi dalam sambutannya mendukung program PC Muslimat dalam menjalankan KBIHU Ar Rahmah.
“Saya pribadi sangat mendukung dengan KBIHU Ar Rahmah. Semoga dapat berkembang kedepannya dan selalu bersinergi dengan PCNU Demak,” tutur beliau.
Kontributor: Taufikul Lhutfi Rois/Cr/Redaksi