Karnganyar- NU Online Demak
Mendekati perhelatan Pilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Ketanjung Kecamatan Karanganyar yang akan berlangsung tanggal 8 Oktober 2023, Pengurus maupun kader Fatayat harus tetap solid dan kompak, meskipun misalkan ada perbedaan pilihan dan pandangan.
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Pimpinan Ranting (PR) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Desa Ketanjung Kecamatan Karanganyar, Musta’idah, saat menghadiri kegiatan selapanan rutin dan santunan anak yatim piatu. Kegiatan dilaksanakan di Musholla Al Muttaqin desa setempat, Ahad (03/09/2023).
“Momen Pilkades ini jangan sampai membuat organisasi kita pecah, seumpama atau misalkan ada pilihan yang berbeda itu merupakan hal yang wajar tidak usah dibesar-besarkan dan harus kita sikapi secara bijaksana. Namanya juga demokrasi, ya memang seperti itu pasti ada yang berbeda. Siapapun nanti yang menang dalam Pilkades harus kita dukung bersama dalam kerangka pembangunan desa,” lanjutnya.
Selapanan kali ini kita adakan santunan untuk anak yatim piatu. Ini juga dalam kerangka ikut membangun desa lewat kepedulian kita terhadap warga masyarakat yang mengalami kesusahan, karena anak-anak yang kita santuni ini kebahagiaannya berkurang dengan ditinggal salah satu orang tua yang mereka cintai. Pembangunan itu tidak semata hanya aspek fisik saja, akan tetapi juga aspek non fisik.
Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Kecamatan Karanganyar Mukhlishoh yang turut hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, bahwa kader Fatayat ranting Ketanjung untuk waspada musim kemarau panjang. Karena dampak dari kemarau panjang adalah kekeringan dan tidak tersedianya air bersih.
“Kita disini itu patut bersyukur, karena berada di lingkungan dengan sumber air yang banyak. Sementara ada beberapa wilayah lain banyak yang sudah kekurangan air. Bahkan untuk melakukan aktifitas mandi cuci kakus (MCK) mereka harus rela membeli air dari luar wilayah,”katanya.
Menurutnya, Di musim kemarau ini pula banyak anak-anak yang terserang batuk pilek dan cacaren. Untuk itu sebagai kader Fatayat yang juga seorang Ibu harus bisa menjaga buah hatinya masing-masing dan memberikan edukasi atau pemahaman kepada anak-anak kita agar selalu menjaga kebersihan dan sering mencuci tangan.
“Sebagai Ketua di tingkat Kecamatan, ia berterima kasih kepada Fatayat ranting Ketanjung yang telah ikut berkhidmah membumikan Fatayat di Desa Ketanjung. Ia berpesan agar apa yang dilakukan oleh kader Fatayat Ketanjung itu diniati dengan ikhlas hanya untuk mengharap ridlo Allah SWT dan ia juga berharap agar tetap semangat dan kompak,” pungkasnya.
Pengirim: Rohmad Sholeh/Cr/Redaksi