Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

20 Ranting NU Se-kecamatan Karanganyar Ikuti Lomba Senam NU

waktu baca 2 menit
Taufikul Lutfi Rois
Kamis, 14 Sep 2023 07:34
0
428

Karanganyar-NU Online Demak

Sebanyak 20 ranting ikut berpartisipasi dalam lomba senam NU yang diselenggarakan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Muslimat Karanganyar dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 dan Maulid Nabi Muhammad Saw. 6 tim yang memiliki nilai tertinggi berhak membawa trophy dan uang pembinaan. Ranting Muslimat Karanganyar 2 berhasil tampil sebagai juara 1 dengan meraih poin tertinggi.

Ketua tim Ranting Karanganyar 2, Izzatul Ma’rifah membeberkan kunci keberhasilan timnya dalam meraih juara 1 dalam ajang lomba yang dilaksanakan pada Ahad pagi (10/9/2023).

“Latihan keras serta disiplin kami terapkan dalam persiapan mengikuti lomba senam NU dan alhamdulillah akhirnya latihan kami selama ini berbuah manis dengan meraih juara 1,” ungkapnya kepada NU Online Demak (13/9/2023).

Lebih lanjut, Izzatul mengatakan timnya berlatih secara intens dengan durasi waktu 3 hari dalam seminggu. Selain itu, timnya juga mendatangkan pelatih khusus yang mendampingi dalam proses latihan. Masukan dari pelatih dijadikan evaluasi untuk memperbaiki performa tim.

“Tidak hanya gerakan senam yang harus diperhatikan, kostum yang menarik juga kami siapkan untuk melengkapi perform kami saat tampil,” ungkapnya.

Perasaan haru dan gembira, tambah Izzatul, ketika presenter menyebut Ranting Karanganyar 2 berhak menyabet juara 1. Latihan keras yang selama ini sudah dilakukan akhirnya berbuah manis.

“Prestasi ini melengkapi prestasi-prestasi kami sebelumnya dimana Ranting Muslimat Karanganyar 2 pernah menyabet juara 1 paduan suara dan juara 1 yel-yel tingkat Kecamatan serta juara 2 rebana tingkat Kabupaten,” ungkapnya.

Sementara itu, juri lomba Sri Mularsi menyampaikan Ranting Muslimat Karanganyar 2 berhak meraih juara 1 karena performnya lebih bagus dibandingkan kontestan lainnya.

“Penampilan, kekompakan dan kesesuaian menjadi penilaian utama dewan juri dan Ranting Muslimat Karanganyar 2 memenuhi kriteria tersebut,” tuturnya.

Kontributor: Taufikhul Lhutfi Rois/Cr/Redaksi

Avatar photo

Taufikul Lutfi Rois

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x