Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

MA Miftahussalam Raih Juara 2 Lomba Cerdas Cermat Aswaja LP Ma’arif Demak

waktu baca 2 menit
Rofiq
Minggu, 31 Des 2023 19:55
0
303

Wonosalam- NU Online Demak

Lembaga Pendidikan Ma’arif Kabupaten Demak mengadakan Lomba Cerdas Cermat Aswaja atau LCCA dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti Kemenag RI yang Ke-78 tahun dengan tema “Indonesia Hebat Bersama Umat”. LCCA dilaksanakan pada Sabtu (30/12/2023) di Aula MA Miftahussalam yang diikuti sekitar 34 tim dan masing-masing tim terdiri dari 3 orang.

Seluruh peserta wajib mengikuti babak penyisihan, selanjutnya terpilih 6 tim terbaik melaju babak final. Dalam babak final, peserta diberikan soal wajib kemudian soal lemparan dan terakhir soal rebutan.

Pada kesempatan itu, MA Miftahussalam mengirimkan delegasi 2 tim, putra dan putri. Setelah babak penyisihan, tim putra berhasil meraih peringkat pertama dan melaju ke babak final.

Dengan persiapan yang matang, MA Miftahussalam berhasil meraih juara 2 dengan total nilai 1050. Proses tentunya tidak akan menghianati hasil dan itu dibuktikan oleh siswa-siswi MA Miftahussalam.

Kepala Madrasah, Parsidi menyampaikan merasa cukup puas dengan hasil yang diterima anak didik dan guru pendampingnya. Tentunya kami bangga dengan prestasi yang di ukir oleh anak-anak kami, ini menunjukkan madrasah kami punya kualitas.

“Tidak apa-apa, cukup puas dengan hasilnya. Saya ucapkan selamat dan terus semangat untuk belajar lebih dalam lagi tentang sejarah Ahlussunnah wal Jama’ah An-Nahdliyah,” ungkapnya.

Senada juga disampaikan Guru Pendamping tim putra, Pathoni yang merasa bersyukur dengan hasil akhir. saya menanamkan pada anak-anak untuk percaya diri saja masalah menang kalah urusan belakangan.

“Alhamdulillah, bangga dan puas setelah beberapa kali kita latihan dan memperdalam materi Aswaja selama 2 minggu sebelumnya. Ya semoga ke depannya bisa juara satu dengan persiapan yang lebih matang lagi,” katanya.

Pengirim: Rofik

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x