Wonosalam- NU Online Demak
Haji merupakan rukun islam kelima yang hanya bisa dilakukan di Tanah Suci Makkah bagi umat Islam yang mampu secara fisik dan finansial. Banyaknya rangkaian ritual atau bacaan tauhid menjadikan ibadah haji terasa istimewa.
Bagi jemaah calon haji yang akan berangkat ke Tanah Suci Makkah, biasanya mengikuti kegiatan manasik haji terlebih dahulu. Manasik haji adalah simulasi haji sebelum benar-benar melaksanakan ibadah di Makkah. Waktu pelaksanaannya dipersingkat karena hanya sebagai latihan. Hal itu bisa dilakukan oleh semua kalangan.
Sebagaimana Yayasan Pendidikan Islam atau YPI Miftahussalam yang menggelar Manasik Haji untuk seluruh anggota keluarga besar yayasan dari tingkat Raudhatul Athfal sampai dengan Madrasah Aliyah , Sabtu, 6 Januari 2024.
Sebanyak 304 peserta ( 7 Armada Bis) yang mengikuti kegiatan manasik haji, terdiri dari tenaga pendidik dan kependidikan beserta suami/istrinya, antara lain RA Tarbiyatus Salam, MI Miftahussalam 1, MI Miftahussalam 2, Madin Miftahussalam, MTs. Miftahussalam 1 dan MA Miftahussalam.
Rangkaian kegiatan Manasik Haji adalah pelatihan bimbingan teknis manasik, Rabu (3/01), kemudian ziarah waliyullah Kanjeng Sunan Kalijaga, Jum’at (5/01). Dan Manasik Haji pada Sabtu, 6 Januari 2024 di Firdaus Fatimah Zahra Semarang.
Ketua yayasan, Musthona’ Ahmad mengatakan, tujuan diadakannya manasik haji untuk memberikan gambaran sekaligus memberikan edukasi terhadap para anak-anak tentang haji.
“Selain itu juga, untuk mempererat silaturahmi di antara anggota keluarga besar yayasan, kegiatan (manasik haji) ini diharapkan bisa membekali kita semua sebelum ke Mekkah kelak. Kita akan dibimbing oleh para muthowif selama menjalankan manasik,” jelasnya saat apel pemberangkatan.
Sementara sekretaris yayasan, Parsidi menegaskan agenda ziarah dan rekreasi 2 tahunan ini harus diikuti dengan bahagia dan khidmat oleh seluruh peserta. Semoga kita semua akan dipanggil Allah untuk menjalankan ibadah haji yang sebenarnya di Tanah Suci Mekkah, tutur pria yang juga kepala MA Miftahussalam tersebut.
Pengirim: Rofik