NU Online Demak
Pada setiap awal menjalani tahun baru, kita biasanya memiliki resolusi yang ingin kita wujudkan pada tahun yang akan kita jalani. Saat ini, kita baru saja menjalani tahun 2024 dalam beberapa hari. Sebagian dari kita ada yang optimis untuk mewujudkan resolusinya. Mereka akan berusaha sekuat daya yang mereka miliki atau merumuskan rencana – rencana demi mencapai tujuan yang diinginkan. Optimisme ini didukung atas kepercayaannya dengan memanfaatkan kemampuan yang dimiliki dalam mencapai resolusi.
Ada juga, sebagian lainnya bersikap pesimis terhadap kemungkinan tercapainya resolusi. Resolusi dibuat sebagai harapan, tapi jalan menuju tujuan mungkin akan terasa panjang dan banyak kendala. Sikap pesimisme dapat menghambat langkah kita dalam mencapai tujuan tersebut. Meski terasa sulit, adanya ikhtiar yang dilakukan dan keyakinan akan keterlibatan Allah dalam setiap langkah kita, membawa sebuah perubahan yang akan berdampak pada keberhasilan kita.
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, dari Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bahwasanya beliau bersabda:
قَالَ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ أَنَا عِنْدَ ظَنِّ عَبْدِي بِي وَأَنَا مَعَهُ حَيْثُ يَذْكُرُنِي وَاللَّهِ لَلَّهُ أَفْرَحُ بِتَوْبَةِ عَبْدِهِ مِنْ أَحَدِكُمْ يَجِدُ ضَالَّتَهُ بِالْفَلَاةِ وَمَنْ تَقَرَّبَ إِلَيَّ شِبْرًا تَقَرَّبْتُ إِلَيْهِ ذِرَاعًا وَمَنْ تَقَرَّبَ إِلَيَّ ذِرَاعًا تَقَرَّبْتُ إِلَيْهِ بَاعًا وَإِذَا أَقْبَلَ إِلَيَّ يَمْشِي أَقْبَلْتُ إِلَيْهِ أُهَرْوِلُ
“Allah ta’ala berfirman: Aku sebagaimana persangkaan hamba-Ku kepada-Ku, dan Aku bersamanya ketika dia mengingat-Ku. Demi Allah, Allah Ta’ala sangat gembira menerima taubat seseorang kamu, melebihi kegembiraan seseorang yang menemukan kembali barangnya yang hilang di padang pasir. Barangsiapa mendekat kepada-Ku sejengkal, maka Aku akan mendekat kepadanya sehasta. Apabila ia mendekat kepada-Ku sehasta, maka Aku akan mendekat kepadanya sedepa. Apabila ia datang kepada-Ku dengan berjalan, maka Aku akan datang kepadanya dengan berlari.” HR. Bukhari dan Muslim.
Penulis: Syariful Ajib S,Sy, MM