Wonosalam- NU Online Demak
Senin, 8 Januari 2024 telah dilaksanakan Apel pagi Polsek Wonosalam bersama seluruh warga civitas MTs-MA Miftahussalam dihalaman Madrasah. Apel dalam rangka mensosialisasikan tertib berlalu lintas, terutama penggunaan knalpot sesuai standar pabrik pada sepeda motor.
Bertindak sebagai pembina apel adalah Sutrisno, Wakapolsek Wonosalam yang menyampaikan amanat dari Kapolres Demak.
“Kehadiran Polri di sekolah sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat atau pelajar untuk meminimalisir perilaku tidak baik dalam dunia pendidikan. Kita tentu prihatin atas perkelahian antar pelajar yang terjadi akhir-akhir ini. Untuk itu, dalam pergaulan pilihlah teman yang baik, suka belajar dan disiplin. Jangan sampai menyesal dikemudian hari karena salah teman,” jelasnya mengawali sambutan.
Sutrisno melanjutkan agar semua masyarakat selalu mematuhi peraturan lalu lintas dijalan raya. Gunakan helm dan lengkapi surat-surat kendaraan, serta penggunaan knalpot harus standar pabrik agar tidak mengganggu kenyamanan pengendara lainnya.
“Apabila masih ada yang menggunakan knalpot tidak standar pabrik atau brong, kami akan lakukan penindakan langsung sesuai maklumat Bapak Kapolda Jateng. Dan itu semata-mata menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, terutama menjelang Pemilu 2024 nanti,” tegasnya.
Sementara kepala MA Miftahussalam, Parsidi mengutarakan dukungannya atas amanah tersebut. Kami selalu menghimbau pada anak-anak jika sudah menggunakan sepeda motor untuk selalu mentaati peraturan yang ada.
“Pada prinsipnya, kami selalu mendukung yang menjadi tugas kepolisian. Setelah (Apel) ini, kami akan tindaklanjuti kepada siswa-siswi agar mengedepankan akhlak baik dalam berkendara maupun bergaul antar sesama,” tuturnya.
Pengirim: Rofik