Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

SMK Demak Bersinergi untuk Mewujudkan Program-Program Unggulan di Tahun 2024

waktu baca 2 menit
Samsul Maarif
Senin, 29 Jan 2024 05:45
0
190

Tegal- NU Online Demak

Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Demak mengadakan Rapat Kerja pada Jumat-Sabtu (26-27/1/2024) yang diikuti oleh 40 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Demak, baik negeri maupun swasta. Rapat Kerja ini mengusung tema ‘Bersama Bergerak, demi Kejayaan SMK di Demak’ dan memiliki tujuan untuk merancang program-program kerja yang akan dijalankan di tahun 2024.

Ketua MKKS SMK Demak, Fahsin M Faal menyampaikan bahwa rapat kerja ini adalah bentuk komitmen untuk bersama-sama meningkatkan kualitas SMK di Kabupaten Demak. Ia juga menyebutkan bahwa terdapat beberapa program unggulan yang akan diperkenalkan selain program-program reguler yang sudah berjalan.

“Salah satu program yang akan kita realisasikan adalah pameran karya siswa SMK sekaligus sebagai sarana untuk penerimaan peserta didik baru SMK di Kabupaten Demak. Ini adalah cara kita untuk memamerkan potensi dan kreativitas siswa SMK kepada masyarakat,” kata Fahsin kepada Arusutama, Minggu (28/1).

Fahsin juga menuturkan bahwa ada program kemah Bhakti, penegak kemah bhakti, penegak SMK yang juga akan diselenggarakan. Program ini dimaksudkan untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme dan kedisiplinan siswa SMK.

“Selanjutnya, di samping itu ada agenda-agenda rutin termasuk adalah penguatan jaringan dengan dunia industri. Ini penting untuk memastikan bahwa lulusan SMK siap bekerja dan berkompetisi di era global,” ucap Fahsin yang juga menjabat sebagai Sekretaris PW GP Ansor Jateng.

Ia menambahkan, MKKS memiliki target untuk menjuarai lomba LKS tingkat jawa tengah.

“Jadi, kabupaten demak kemarin itu dalam peringkat lomba kejuruan tingkat jateng kita agak dibawah, targetnya nanti kita lomba LKS, lomba O2SN, lomba LFS2N, itu nanti bisa kita juarai di level jawa tengah, semangat kita semangat kesana,” tandasnya.

Rapat Kerja ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan kolaborasi antara SMK di Kabupaten Demak, serta menghasilkan program-program yang bermanfaat bagi pengembangan SMK kedepannya.

Kontributor: Samsul Ma’arif/Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x