Demak-NU Online Demak
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Demak mendapat dukungan besar dari masyarakat. Selama tahun 2023, PMI Demak berhasil menghimpun donasi sebesar Rp. 599.999.999,- dari berbagai elemen masyarakat. Angka ini melampaui target yang ditargetkan oleh panitia Bulan Dana PMI 2023.
Dandim 0716/Demak, Letkol kav Maryoto yang juga menjabat sebagai ketua panitia Bulan Dana PMI 2023, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam donasi untuk PMI Demak. Menurutnya, donasi ini merupakan bukti dari kemanusiaan yang tinggi di kalangan masyarakat Demak.
“PMI Demak merupakan salah satu lembaga kemanusiaan yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama saat terjadi bencana alam atau sosial. Saya percaya, PMI Demak akan memanfaatkan donasi ini dengan sebaik-baiknya dan sejalan dengan tujuan dan visi PMI,” ucap Dandim saat menyerahkan donasi di Pendopo Satya Bakti Demak, Kamis (1/2/2024).
Sementara itu, ketua PMI Demak, Ahkmad Sugiharto, mengucapkan terima kasih atas donasi yang diberikan oleh masyarakat. Ia menjelaskan, donasi ini akan dialokasikan untuk mendukung operasional markas PMI, pelayanan penanganan bencana, penugasan dan giat dalam bencana, serta penanganan desa siaga dan peningkatan sumber daya manusia.
“Kami merasa sangat beruntung dan berterima kasih atas kepercayaan dan dukungan masyarakat terhadap PMI Demak. Ini menjadi dorongan bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan kami, terutama untuk unit donor darah yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” kata Sugiarto.
Ia juga memberikan apresiasi kepada Dandim yang telah berperan aktif sebagai ketua panitia Bulan Dana PMI 2023, yang telah berhasil mengajak berbagai pihak untuk berdonasi. Ia berharap, kerjasama antara PMI Demak dan TNI, serta pihak-pihak lain, akan terus berlangsung dalam upaya kemanusiaan.
“Kami menyadari, bencana dapat terjadi sewaktu-waktu dan di mana saja. Oleh karena itu, kami harus selalu siap dan tanggap dalam menghadapi bencana. Kami berharap, PMI Demak dapat menjadi mitra yang handal bagi masyarakat dalam hal kemanusiaan,” pungkas Sugiarto.
Kontributor: Samsul Ma’arif/Red