Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

Pemkab Demak Dorong UMKM Bangkit, Tekan Pengangguran dan Kemiskinan

waktu baca 2 menit
Samsul Maarif
Selasa, 23 Jul 2024 05:06
0
281

DemakNU Online Demak

Pemerintah Kabupaten Demak terus berkomitmen untuk memberdayakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) guna mengurangi angka pengangguran dan kemiskinan di wilayah demak. Bupati Demak, dr. Eisti’anah, menegaskan bahwa upaya pembinaan UMKM akan terus ditingkatkan demi kesejahteraan masyarakat.

Komitmen ini disampaikan oleh Bupati Eisti’anah saat menghadiri pelatihan UMKM bertema pemasaran berbasis e-Commerce (Digital Marketing) di Joglo Kembar Wisma Halim, Senin (22/7).

“Kami tentunya ingin memberdayakan masyarakat, khususnya UMKM di setiap kecamatan. Salah satunya dengan berinovasi pada pemasarannya. Ini dilakukan untuk memajukan UMKM di Kabupaten Demak,” ujar Bupati Eisti’anah.

Ia menjelaskan bahwa Kecamatan Sayung merupakan salah satu kecamatan yang memiliki produk unggulan berupa olahan ikan dan hasil laut lainnya. Ratusan UMKM di Sayung telah berhasil mengolah hasil laut menjadi makanan yang lezat dan bernilai jual tinggi.

“Produk-produk olahan ikan dari Sayung bisa dikembangkan lagi, terutama dalam hal pemasaran. Hari ini, UMKM Sayung diberikan pelatihan bagaimana memasarkan produk olahannya melalui platform digital e-commerce agar produknya bisa dikenal lebih luas,” katanya.

Menurut Eisti’anah, kemajuan UMKM lokal Demak diharapkan dapat menekan angka kemiskinan dan pengangguran di wilayah tersebut.

“Jika UMKM ini diberdayakan dengan baik, diharapkan angka pengangguran menurun dan kemiskinan berkurang,” tambahnya.

Di sisi lain, Camat Sayung, Sukarman, menyatakan bahwa para pelaku UMKM di wilayahnya telah tergabung dalam paguyuban UMKM. Saat ini, ada 125 pelaku UMKM yang aktif memproduksi berbagai macam produk di Sayung.

“Kami akan terus memberikan pelatihan-pelatihan kepada pelaku UMKM. Bahkan, jika jalan tol Demak-Semarang sudah selesai dan terdapat Rest Area, kami akan mengakomodir para pelaku UMKM lokal untuk memasarkan produk mereka di sana,” ujar Sukarman.

Ia juga menambahkan bahwa saat ini, produk-produk dari UMKM di wilayah Sayung tidak hanya terjual di Demak, melainkan telah merambah ke kabupaten lain di sekitar Demak.

“Dengan adanya dukungan dan pembinaan yang berkelanjutan, kami berharap UMKM Demak dapat terus berkembang dan berkontribusi dalam meningkatkan perekonomian daerah,” pungkasnya.

Kontributor: Sam/Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x