Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

Penguatan Solidaritas Alumni: IKA-PMII Bonang Bentuk Ranting Perdana di Morodemak

waktu baca 2 menit
Samsul Maarif
Rabu, 7 Agu 2024 10:49
0
358

BonangNU Online Demak

Pengurus Anak Cabang (PAC) Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA-PMII) Kecamatan Bonang mengukuhkan eksistensinya dengan menggelar Temu Kader dan membentuk pengurus Ranting di Desa Morodemak untuk masa khidmat 2024-2029. Kegiatan yang berlangsung di kediaman Abdul Haris, Morodemak, Bonang, Demak, Ahad (4/8), ini menjadi langkah awal penting dalam memperkuat jaringan alumni PMII di tingkat desa.

Ketua Pengurus Cabang (PC) IKA-PMII Demak, Hasan Hamid, menegaskan bahwa pembentukan ranting ini merupakan upaya strategis dalam menguatkan organisasi. “Inisiatif ini adalah bagian dari penguatan struktur organisasi yang diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi para kader dan masyarakat luas,” ujarnya.

Hasan juga menekankan pentingnya mengusung program-program yang relevan dengan kebutuhan umat di berbagai bidang seperti sosial, ekonomi, lingkungan, pendidikan, agama, dan politik.

Ketua PAC IKA-PMII Bonang, A Ghufron Nur, menambahkan bahwa pembentukan ranting ini bertujuan menjaga semangat pergerakan alumni PMII di tingkat desa. “Kami berupaya untuk memberikan wadah bagi para sahabat di kampus agar semangat pergerakan mereka tidak pudar dan dapat diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat,” kata Ghufron.

Ia juga menyebutkan bahwa banyak alumni PMII yang berada di desa-desa namun belum saling mengenal, sehingga pembentukan ranting ini menjadi penting sebagai jembatan untuk mempererat silaturahmi.

Sementara itu, Ketua Ranting terpilih, M Zainal Asyiqin, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya. “Saya berterima kasih kepada semua yang telah hadir dalam acara temu kader dan pembentukan IKA-PMII Ranting Morodemak. Amanat yang diberikan akan saya jaga dengan sebaik-baiknya,” ucap Zainal.

Ia berkomitmen untuk selalu berkoordinasi dengan para senior dan berharap IKA-PMII di tingkat ranting dapat menjadi penggerak kepedulian terhadap perkembangan di wilayah Morodemak khususnya dan Demak secara umum.

Saat ini, jumlah anggota IKA-PMII di Demak mencapai sekitar 1.000 kader yang tersebar di 14 kecamatan. Organisasi ini terus berkembang dengan fokus saat ini pada pembangunan Gedung/Sekretariat IKA-PMII serta lembaga pendidikan di bawah naungan Yayasan Harokah An-Nahdliyah (Yahana). Pembentukan Ranting IKA-PMII di Morodemak menjadi langkah pertama yang diharapkan dapat diikuti oleh desa-desa lain di Demak, bahkan di seluruh Indonesia.

Kontributor: Sam/Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x