Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

Sosialisasi Pilkada Serentak 2024, Dorong Angka Partisipasi Masyarakat Lebih Meningkat

waktu baca 2 menit
Ika Fitriani
Kamis, 5 Sep 2024 07:57
0
367

DemakNU Online Demak

Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Tempuran  menggelar Sosialisasi Pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024. Kegiatan digelar untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024.

Sosialisasi dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan jalan sehat dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 di GOR Desa Tempuran pada hari Ahad, 25/8/2024.

ketua PPS Tempuran Andi Bahroin mengatakan Pilkada Serentak Tahun 2024 memiliki makna penting sebagai pengejawantahan nilai-nilai demokrasi hingga ke daerah.

“Menjadi momen warga Tempuran dapat menggunakan hak memilih pemimpin yang dianggap mampu mewakili kepentingan dan aspirasi masyarakat desa Tempuran khususnya,” ungkapnya.

Mari bersama-sama mendukung dan mengawal Pemilihan Gubernur wakil Gubernur, Bupati Wakil Bupati agar berjalan dengan aman, damai, transparan dan kondusif. Serta berujung pada pemimpin baru yang diidam-idamkan masyarakat Kota Demak dan Jawa Tengah yang kompeten, berintegritas dan mampu meningkatkan kesejahteraan Kota Demak dan Jawa Tengah,” tuturnya.

Dalam sosialisasi tersebut juga dilakukan uji publik DPS (Daftar Pemilih Sementara) secara online agar masyarakat mengetahui namanya sudah terdaftar dalam daftar pemilih atau belum.

Salah satu anggota PPS Ika Fitriani memandu warga untuk ngecek DPS Online melalui android masing-masing yang mereka bawa.

Bapak/Ibu, mbak, adik-adik mari kita buka HP masing-masing searching di google “cekdptonline.kpu.go.id, ujarnya sambil mengajak

“Masukkan NIK masing-masing njih, yang mau maju untuk menunjukkan dasbor DPT Online akan ada dorprise,” ajak Ika

Lebih lanjut Ika mengatakan jika ada warga yang belum terdaftar di DPT online padahal sudah memenuhi syarat untuk memilih bisa lapor ke PPS desa Tempuran, jika ada warga yang meninggal, pindah domisili bisa lapor ke PPS,“ imbuhnya.

Kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri masyarakat desa Tempuran, PPS, Sekretariat, Pemerintah desa, pengawas desa, serta pegawai BRI Cabang Demak.

Pengirim: Ika/Red

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x