Demak-NU Online Demak
Mengantisipasi potensi terjadinya tawuran antar remaja, Sat Samapta Polres Demak melakukan patroli dinihari di Jalan Bhayangkara, Kelurahan Bintoro, Kecamatan Demak, Ahad (5/12/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan setelah pihak kepolisian menerima laporan dari masyarakat terkait indikasi adanya aksi tawuran di wilayah tersebut.
Kasat Samapta Polres Demak, AKP Wasito, memimpin langsung patroli tersebut. Saat tiba di lokasi yang diduga menjadi titik berkumpulnya para remaja, petugas mendapati beberapa pemuda sedang nongkrong. Menindaklanjuti hal ini, polisi melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan dan telepon genggam mereka untuk memastikan tidak ada alat atau percakapan yang mendukung rencana tawuran.
Dalam kesempatan itu, para petugas juga memberikan edukasi kepada para remaja mengenai bahaya dan konsekuensi hukum dari tawuran. Mereka diingatkan bahwa tindakan tersebut tidak hanya merugikan diri sendiri tetapi juga dapat berdampak buruk pada masa depan. Setelah diberikan pengarahan, para remaja diminta untuk segera pulang guna mencegah terjadinya insiden yang tidak diinginkan.
AKP Wasito menegaskan pentingnya peran orang tua dalam pengawasan anak-anak mereka, khususnya pada malam hari.
“Kami mengimbau para orang tua untuk memastikan anak-anak mereka berada dalam lingkungan yang aman dan jauh dari aktivitas yang berisiko. Jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, tidak hanya anak, tetapi orang tua juga akan merasakan dampaknya,” ujarnya.
Patroli ini merupakan salah satu langkah preventif Polres Demak dalam menjaga ketertiban masyarakat dan mencegah aksi kenakalan remaja yang berpotensi menimbulkan konflik.
Kontributor: Sam/Red