Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

Tim Senam Islam Nusantara Madrasah Aliyah Nahdltaul Ulama Demak Sabet Juara 1 PORSEMA NU Tingkat Kabupaten

waktu baca 2 menit
Sunarto
Kamis, 27 Okt 2022 05:19
0
1071

Demak Kota, NU Online Demak

Tim Senam Islam Nusantara Madrasah Aliyah NU Demak tampil memukau digelaran Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif  NU (Porsema NU) XII Tahun 2022 pada Senin (24/10/2022). Pasalnya Tim dengan nomor undi 07 itu tampil saat hujan turun namun hal itu tidak menyurutkan semangat Justru sebaliknya,  hingga pada akhirnya meraih Juara 1 dan berhak mendapat medali emas pada cabang olahraga senam dan melaju ke Pekan Olah raga dan seni ma’arif NU tingkat Jawa Tengah pada Februari 2023 yang akan datang.

“Anak anak tampil maksimal dan antusias dan Alhamdulillah kerja keras kita dan semua tim membuahkan hasil yang menggembirakan,” tutur M. Mabrur, S.Pd yang juga sebagai pelatih.

Mabrur menambahkan anak-anak tampil luar biasa, meskipun di guyur hujan tapi bisa maksimal dan akhirnya dapat juara I. Tentunya setelah kami akan persiapkan even berikutnya yaitu tingkat provinsi.

Di informasikan dicabang lomba yang lain tim Pencak silat Pagar Nusa Puteri juga meraih medali Perak, cabang kaligrafi Puteri meraih medali Perunggu.

Abdul Halim, S.Ag., M.Pd. Kepala Madrasah Aliyah NU Demak mengatakan, Pada Porsema yang akan datang kita akan mempersiapkan tim kita baik seni dan olah raga targetnya kita juara umum menjadi juara umum,” Imbuhnya.

“Kita harus selalu menjadi juara dan berani tampil menunjukan kemampuan kita secara maksimal disetiap event kejuaraan Porsema dan POPDA yang sudah menjadi agenda tiap tahunya,” pungkasnya.

Pengirim : Sunarto

Editor: Choerul Rozak

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x