Wonosalam-NU Online Demak
Lembaga Pendidikan Ma’arif NU Jawa Tengah melalui Pengurus Satuan Komunitas Pramuka Ma’arif NU (Sakoma) menggelar kegiatan Perkemahan Prestasi Ma’arif NU (Persimanu) I se-Jawa Tengah pada 12 – 15 Juli 2023. Kegiatan tersebut diselenggarakan secara serentak untuk jenjang penggalang dan penegak.
Persimanu I untuk pertama kalinya dilaksanakan di Bumi Perkemahan Munjuluhur Kabupaten Purbalingga. Dan sebanyak 1.067 peserta mengikuti kegiatan perkemahan yang berasal dari 18 cabang se-Jawa Tengah.
Salah satunya dari Sakoma Kabupaten Demak, yang mana pesertanya berasal dari Madrasah pilihan LP. Ma’arif masing-masing cabang. Madrasah Aliyah Miftahussalam wonosalam bagian yang mengirimkan delegasi peserta didiknya untuk kontingen Sakoma Kabupaten Demak.
Kepala Madrasah Parsidi, menyampaikan kebanggaannya dapat menjadi salah satu wakil dari Kabupaten Demak. Sebab tidak semua madrasah yang dibawah naungan Ma’arif bisa ikut dalam kegiatan tersebut.
“Tentu bangga, kami diminta untuk menjadi bagian dari kegiatan perkemahan (Persimanu) LP Ma’arif se-Jawa Tengah tahun ini. Karena siswa-siswi pramuka di madrasah kami sering berlatih untuk mengembangkan gerakan pramuka,” Kepala Madrasah yang juga sekretaris Ma’arif tersebut.
Menurutnya, Dengan mengikuti kegiatan perkemahan ini, peserta didik diharapkan dapat meningkatkan kreatifitas dalam pramuka yang berbudaya kekinian dan dapat lebih mencintai tanah air yaitu menjadi bangsa Indonesia.
Salah satu guru Pendamping Muyasaroh, menyampaikan harapannya untuk mendapatkan kejuaraan dalam event tersebut. Semoga bisa memetik hasil yang terbaik.
“Semoga kita bisa meraih hasil yang maksimal, bisa memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Demak dan MA Miftahussalam, khususnya. Semoga kita bisa juara,” katanya.
Pengirim : Rofik
Editor: Choerul Rozak