Wonosalam, NU Online Demak
Pesta demokrasi dalam rangka pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM MA MIFTAHUSSALAM masa bakti tahun 2023 dilaksanakan pada hari Selasa (12/12/2022).
Kegiatan digelar secara meriah dengan melibatkan warga sekolah yang dipusatkan di lapangan Madrasah. Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIM periode kali ini diikuti sebanyak dua pasangan calon. Qurrotu Ainiyah dan Lukman Khakim sebagai pasangan nomor urut satu serta Nikmatul Hidayah dan Ahmad Wildan Fahreza sebagai pasangan nomor urut dua.
Sebelum pada tahap pemilihan, rangkaian tahapan sebelumnya yaitu proses penjaringan calon, seleksi, pemaparan visi misi hingga pada proses pemungutan suara.
Pada proses pemungutan suara, ratusan siswa nampak antusias mengantre untuk melakukan registrasi dengan cara mengisi buku data peserta yang dimulai dari kelas X IPA 1 hingga kelas XII IPS 2.
Setelah mengisi buku registrasi siswa mendapatkan surat suara, dalam surat suara tersebut isinya adalah foto kandidat, menuju bilik suara untuk pencoblosan. Selesai mencoblos surat suara dimasukan ke kotak suara. Sebelum meninggalkan lokasi pemungutan suara, panitia memberikan tanda berupa tinta di tangan pemilih agar tidak ada yang memilih lebih dari satu kali.
Kepala Madrasah MA Miftahussalam Parsidi, ST, M.Pd mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan ini pastinya untuk memberikan pendidikan demokrasi dan pengetahuan sejak dini tentang tata cara pemilu bagi seluruh keluarga besar MA Miftahussalam khususnya untuk para peserta didik.
“Harapan saya Semoga calon ketua dan wakil ketua OSIM yang akan terpilih masa bakti tahun 2023 selalu amanah dan dapat memenuhi aspirasi seluruh keluarga besar MA Miftahussalam dengan tetap memperhatikan kewajiban belajarnya,”
Parsidi menambahkan kegiatan demokrasi ini menggambarkan kegiatan pesta demokrasi yang sesungguhnya, sebab rata-rata pada 2024 nanti menjadi pemilih pemula untuk pesta demokrasi nasional.
Pengirim : Rofik
Editor: Choerul Rozak