Sabtu Pahing, 16 Nov 2024 / 14 Jumadil Awwal 1446 H
x
Banner

Guru PNS DPK MANU Demak Ikuti Pembinaan dan Sosialisasi IKM

waktu baca 2 menit
Sunarto
Sabtu, 22 Jul 2023 09:53
0
546

Wonosalam-NU Online Demak

Kamis, 20 Juli 2023 di RJ Resto Ds. Blambangan Wonosalam Demak digelar kegiatan Sosialisasi IKM dan pembinaan Guru ASN oleh Pengawas Kementerian Agama Kabupaten Demak khususnya untuk wilayah Demak, Bonang Dan Wedung.

Ketua Panitia Pelaksana Sunarto mengatakan, Kegiatan Pembinaan oleh Pengawas ini sangat penting untuk kontrol Kinerja khususnya para Guru-guru ASN DPK yang ditugaskan di Madrasah Swasta.

“Pengawas sendiri sebagai tenaga kependidikan memiliki peran membina kemampuan profesional tenaga pendidik dan kepala Madrasah dalam rangka meningkatkan kinerja Madrasah. Peran pengawas Madrasah sangat dibutuhkan dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan Madrasah, dan telah diperkuat kedudukannya melalui Peraturan Menteri Agama No. 2 tahun 2012 dan Peraturan Menteri Agama No. 31 tahun 2014,” ungkapnya.

Narto menambahkan Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, Pengawas diharuskan untuk memiliki kompetensi yang lebih unggul dari guru maupun kepala sekolah. Keunggulan kompetensi tersebut meliputi tiga kompetensi pokok yaitu supervisi akademik, evaluasi pendidikan, penelitian dan pengembangan. Oleh karenanya kegiatan Pembinaan ini harus rutin dilakukan.

Koordinator guru ASN DPK Riza Afthoni wilayah Demak, Bonang Wedung, mengamini apa yang disampaikan oleh Ketua Panitia Pelaksana. Riza, mengungkapkan bahwa Pembinaan dan sosialisasi IKM kali ini lebih dimaksudkan ke arah yang lebih implementatif.

“Kegiatan  ini diarahkan pada tahap yang lebih implementatif. Jika sebelumnya materinya pada konten kurikulumnya saja, maka sekarang sudah diarahkan pada implementasinya,” terangnya.

Pengawas Pribadi memberikan materi sekaligus memperdalam Implementasi Kurikulum Merdeka dan sebelum di tutup di isi dengan tanya jawab antara peserta dengan pengawas.

Pengirim: Sunarto

Editor: Choerul Rozak

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan *Batas waktu terlampaui. Harap lengkapi captcha sekali lagi.

LAINNYA
x